fbpx
Hello, Guest

Konsep Desain Interior Terbaik yang Melahirkan Kehidupan ke dalam Rumah Anda

Posted by HinaYana Tuesday, July 10 2018
konsep desain interior

Bosan dengan konsep desain interior yang begitu-begitu saja? Ingin mencoba sesuatu yang baru yang bisa memberi penampilan setiap ruang di rumah Anda terasa lebih impresif dan mengundang?

Interiordesign.id – Selama bertahun-tahun gagasan desain interior dan juga arsitektur pada umumnya telah mengalami banyak sekali perkembangan. Entah itu modifikasi, pencampuran, atau lahirnya gagasan-gagasan dan konsep-konsep baru. Namun secara umum, desain interior sendiri hampir pasti selalu disesuaikan atau bahkan menyesuaikan dengan kebutuhan-kebutuhan spesifik, yaitu kebutuhan penghuni. Dalam arsitektur bahkan dikenal istilah arsitektur vernakular yang lahir dan berkembang mengikuti kebutuhan-kebutuhan lokal.

Arsitektur Vernakular; Contoh Arsitektur Asli dari Tradisi Lokal di Indonesia

Sementara itu, di sisi lain, naiknya tren DIY, suka atau tidak suka juga membawa napas baru, khususnya pada gagasan desain interior. Hasil kreativitas ini jika dilakukan dengan tepat mampu membawa penampilan sebuah ruang ke level lebih tinggi. Kuncinya adalah imajinasi. Seperti kata Einstein; “Imagination is more important than knowledge. For knowledge is limited to all we now know and understand, while imagination embraces the entire world, and all there ever will be to know and understand.”

Kami mencoba mengumpulkan dari berbagai sumber mengenai beberapa ide desain terbaik dan hasil ekpserimen luar biasa, baik yang dilakukan oleh desainer-desainer profesional maupun para penggemar DIY. Hasilnya, beberapa karya mereka memberi dampak luar biasa dan terlihat sangat signifikan meski hanya dengan beberapa elemen, memperlihatkan bahwa untuk membuat perbedaan dan pernyataan hanya dibutuhkan kreativitas dan terutama kemauan.

Berikut adalah ide dan konsep dekorasi interior yang melahirkan penampilan super atraktif pada setiap ruang. Menerapkan ide-ide luar biasa ini menciptakan rasa nyaman, suasana yang benar-benar inviting, juga membawa penampilan setiap ruang di rumah Anda ke situasi yang mungkin tidak pernah ada sebelumnya.

Rak buku dengan tempat duduk terpadu

konsep desain interior

‘Bookchair’ ganda sebagai Rak dan Tempat Duduk, dengan Kursi yang bisa masuk ke dalam Lemari Buku. ~ via my modern met

Tempat tidur multifungsi

konsep desain interior

Tempat tidur yang dirancang multifungsi, tempat tidur futuristik. ~ via my modern met

Turntable-Inspired Sinks

konsep desain interior

Desain sink yang terinspirasi turntable, awesome. ~ via my modern met

5 Pilihan Gaya Desain Interior yang Mencerminkan Gaya Hidup

Smart coffee table

konsep desain interior

Coffee table yang bisa mengisi daya ponsel dan juga sebuah mini fridge. ~ via my modern met

Suspended Bed

konsep desain interior

Tempat tidur yang memanfaatkan space dengan sangat baik. ~ via my modern met

Desain Interior Rumah; Kenapa Dekorasi Menjadi Sesuatu yang Penting?

Tidak peduli seperti apa pilihan gaya desain dan dekorasi interior yang Anda gunakan, tidak baik untuk bersikap skeptis dan menerapkan gaya statis dalam konsep desain interior rumah. Manfaatkan secara maksimal space, imajinasi, dan terutama kreativitas Anda.

Baca selanjutnya

Friday, January 31 2020
Posted by HinaYana
desain ruang rapat yang nyaman dan aksesibel
Tuesday, October 3 2017
Posted by HinaYana

InteriorDesign.id dibandingkan dengan desainer interior konvensional, mana yang terbaik untuk Anda?

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Artikel Terkait

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id