fbpx
Hello, Guest

Jenis Tanaman Hias untuk Taman Kecil di Rumah

interior rumah

Alternatif-alternatif tanaman hias apa saja yang pas untuk sebuah taman kecil di rumah?

Estimated reading time: 6 minutes

Interiordesign.id – Memiliki sebuah hunian kecil dengan kebutuhan akan sebuah ruang hijau atau sebuah taman, menjadi semacam dilema desain. Rumah kecil dengan ukuran ruangan yang terbatas sangat menyulitkan untuk memiliki ruang atau area khusus yang bisa difungsikan sebagai taman.

Namun, hal tersebut bukan berarti menjadi sebuah ketidakmungkinan. Ruang hijau yang berisi tanaman-tanaman hias atau tanaman dekoratif bisa juga dimiliki meski dalam ruang berukuran kecil.

Taman kecil di rumah bisa di isi dengan aneka ragam tanaman hias. Apakah itu tanaman hias berupa bonsai, atau jenis-jenis lainnya. Bahkan, sebuah ruang kecil yang dipenuhi dengan berbagai tanaman herbal, mungkin sudah cukup memenuhi kebutuhan akan sebuah area hijau.

Baca Juga :

Tanaman Ornamental

Pada dasarnya, semua jenis tanaman bisa sangat cocok dan berfungsi dengan sangat baik. Meski begitu, beberapa jenis tanaman spesifik perlu diperhatikan agar jenis tanaman ornamental ini juga tidak saja terlihat indah atau memenuhi standar estetika interior, tetapi juga dapat memiliki semacam fungsi spesifik, seperti meyaring udara –racun atau toxic– dan lain sebagainya.

Tanaman ornamental –tanaman dekoratif– sudah pasti bisa menjadikan rumah terlihat jauh lebih indah. Beberapa jenisnya bisa menjadikan ruangan tampak menarik secara visual. Dan tidak hanya itu, beberapa dari jenis tanaman hias tersebut, seperti Aloe Vera atau Lidah Buaya misalnya, diklaim bisa menyerap dan menetralisir racun berbahaya bagi tubuh manusia.

Dalam desain interior dan arsitektur pada umumnya, kebutuhan akan sebuah taman sudah jadi semacam gagasan default. Taman dipercaya mampu memberi rumah tambahan estetika yang dibutuhkan.

Tren Rumah Kecil

Rumah berukuran kecil mungkin sedang dan akan menjadi tren. Bukan saja pertimbangan ekonomi yang mendorongnya, melainkan juga gaya hidup. Ya, rumah mungil dianggap akan memberi dukungan pada gaya hidup dinamis dan minimalis.

Hal tersebut bukan sekadar asumsi, melainkan hasil dari beberapa penelitian dan pengamatan para ahli menyoal pergeseran kepemilikan hunian-hunian kecil di banyak Negara.

Mengutip jsonline.com, seorang Arsitek bernama Sarah Susanka bahkan memopulerkan gerakan memiliki rumah kecil pada 1998. Ia menerbitkan sebuah buku berjudul; The Not So Big House.

“Build better, not bigger,” kata Sarah.

Tidak mengherankan jadinya jika saat ini sudah banyak terdapat rancangan rumah-rumah kecil yang bahkan sudah bisa dipesan secara online. Rumah-rumah ini dikenal sebagai rumah prefabrikasi, di mana rancangannya memungkinkan dikreasi sangat fleksibel agar dapat memenuhi kebutuhan setiap peminatnya.

Tanaman Hias untuk Taman Kecil

Kembali ke topik soal tanaman hias untuk taman kecil.

Memiliki rumah kecil tentu memiliki konsekuensi keterbatasan area yang bisa difungsikan secara spesifik sebagai taman. Namun, sekali lagi, bukan berarti hal tersebut mutlak menjadi sebuah ketdakmungkinan. Rumah kecil juga bisa memiliki sebuah taman yang indah. Terlebih, tanaman hias sebagai salah satu elemen dekoratif ruang bukan sekadar estetika, tetapi ia juga memiliki manfaat untuk kesehatan.

Menurut American Society of Landscape Architects, “Penelitian telah mengeksplorasi bagaimana paparan terhadap tanaman, yang membuktikan dapat meningkatkan produktivitas dan menciptakan rasa sejahtera. Tanaman juga berkontribusi pada pengurangan penggunaan energi sebanyak 15% karena lebih sedikit sirkulasi udara diperlukan dengan tanaman indoor.”

Dan atribut yang paling penting serta yang paling terkenal dari tanaman hias adalah kemampuannya untuk membersihkan udara. Tumbuhan atau tanaman meningkatkan kadar oksigen, menyerap karbondioksida yang dikeluarkan, serta memproduksi oksigen yang dibutuhkan.

Tanaman tidak perlu memiliki jejak besar untuk membuat dampak besar.

Oleh sebab itu, bijaksanalah saat memutskan untuk memiliki sebuah taman kecil di rumah. Pilih beberapa jenis tanaman yang tidak saja terlihat indah, tetapi juga bisa memiliki fungsi terbaik yang bedampak pada kesehatan.

Berikut adalah beberapa pilihan tanaman hias terbaik yang dikutip dari Journal Sentinel USA Today. Jenis-jenis tanaman hias fungsional dan dekoratif.

1. Tillandsia

Disebut tanaman udara. Tillandsia tidak membutuhkan tanah untuk tumbuh. Tanaman hias ini melekat pada “hal-hal” dan memperoleh nutrisi mereka dari udara.

Di Indonesia sendiri tanaman hisa ini lebih dikenal dengan nama Janggut Nabi, Janggut Firaun, atau Janggut Musa.

tanaman hias untuk taman kecil
tanaman janggut Nabi. ~ via eBay

2. Selaginella kraussiana

Dikenal juga dengan nama African club moss. Sementara di Indonesia biasa disebut cakar ayam atau paku rane.

Tanaman hias ini juga dikenal sangat menyukai kelembaban, sehingga untuk memungkinkannya tumbuh, taman kecil di rumah harus dirancang untuk memiliki tingkat kelembaban maksimal.

tanaman hias untuk taman kecil
Selaginella kraussiana. ~ via Miniature Garden Shoppe

3. Gynura aurantiaca

Dikenal sebagai bunga ungu atau tanaman beludru. Menyukai cahaya sedang hingga terang dan lokasi yang sejuk, 60 hingga 70 derajat.

Tanaman hias ini merupakan asli Indonesia dan memiliki penampilan yang sangat dekoratif sehingga banyak disukai untuk taman kecil rumah.

tanaman hias untuk taman kecil
Gynura aurantiaca. ~ via epic gardening

4. Maranta

Tanaman yang memiliki daun oval hijau cerah dengan garis-garis merah yang menarik.

Mengutip thesill.com, maranta adalah jenis-genus Marantaceae. Tanaman hias ini dinamai untuk menghormati Bartolomeo Maranta, seorang dokter dan ahli botani Italia abad ke-16.

tanaman hias untuk taman kecil
Maranta. ~ via House of Plant

5. Hemigraphis alternata

Tanaman sambang getih. Ini biasa disebut Hemigraphis colorata, atau disebut juga binalu api dalam bahasa melayu, remek daging, reundeu beureum dalam bahasa sunda, kĕji bĕling, sambang gĕtèh, sarap dalam bahasa Jawa, dan dikenal sebagai pecah beling di Jakarta, serta memiliki sebutan lire dalam bahasa Ternate.

Menurut missouribotanicalgarden.org, hemigraphis alternata, atau biasa disebut hemigraphis, atau kadang-kadang red ivy, berasal dari India dan Jawa. Ini adalah tanaman tropis yang biasanya tumbuh setinggi 6-9 inci.

Tanaman ini bisa sangat terlihat indah karena dedaunannya yang berwarna-warni.

tanaman hias untuk taman kecil
Hemigraphis alternata. ~ via Pinterest

6. Fittonia

Juga dikenal sebagai tanaman saraf atau mosaik. Fittonia memiliki penampilan yang indah dan sangat cantik.

Tanaman dekoratif ini juga sangat mudah dalam perawatan sehingga sangat cocok ditempatkan di ruangan kecil.

Fittonia. ~ via waitrosegarden

7. Lavandula

Tanaman hias bunga lavender ungu. Merupakan tanaman asli dari Afrika utara, Mediterania, dan Perancis selatan.

Tanaman ini memiliki aroma bunga yang sangat harum. Penampilannya yang sangat dekoratif bisa menambah kadar estetika interior.

Bunga Lavender. ~ via pinterest

Jadikan Interior Rumah Lebih Istimewa
...
  • ✅ Proses desain yang mudah, Online kapanpun, di manapun
  • ✅ Desainer-desainer terbaik dan profesional
  • ✅ Harga desain terjangkau, sesuaikan dengan kebutuhan, flat per room

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Mau rumah impian sesuai anggaran yang Anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id