fbpx
Hello, Guest

Desain Dapur dan Ruang Makan Modern-Kontemporer – Bandung

Designed by Dhila F Khairunisa
Pilih Dhila F Khairunisa
untuk proyek desain interior Anda?
Pilih
desain dapur modern-kontemporer

Desain Dapur dan Ruang Makan Modern-Kontemporer – Menemukan dapur serta ruang makan yang memiliki desain yang “menyatu” adalah sesuatu yang biasa jika Anda berkunjung ke rumah-rumah bergaya modern. Terlebih jika kebetulan area yang terdapat di dalam hunian tersebut cukup terbatas.

Kondisi desain dapur dan ruang makan yang saling berbagi ruang ini menganut konsep lantai terbuka. Konsep inilah yang membuat penghuni dapat mencapai kenyamanan dan merasakan suasana yang menyenangkan.

Desain pintar seperti ini diinginkan oleh salah satu klien saya, yakni Ibu Putri. Beliau meminta saya untuk membuat desain dapur dan ruang makan yang minim ornamen. Minimalisme ornamen ini dibuat agar kedua area ini dapat mencitrakan kesan yang bersih dan rapi.

dapur dengan desain modern-kontemporer

Untuk mencapai nilai estetika serta sisi fungsional yang Ibu Putri inginkan, terpilihlah desain modern-kontemporer untuk dapur dan ruang makan Ibu Putri. Gagasan interior ini terlihat serupa tapi tak sama. Keduanya memang sama-sama menampilkan berbagai garis tegas masa kini, tetapi gaya modern lebih menonjolkan sisi elegannya serta kontemporer bersifat lebih eksploratif.

Dapur dan Ruang Makan yang Sederhana dan Estetis dengan Desain Modern-Kontemporer

Ruang yang tersedia pada dapur dan area makan Ibu Putri memang tidak banyak. Oleh karena itu, saya mencoba membuat desain sefungsional mungkin. Dominasi kayu hadir pada dapur Ibu Putri, mengingat gaya modern-kontemporer banyak menghadirkan material alami seperti kayu, logam, dan sejenisnya.

desain ruang makan modern-kontemporer

Kitchen island digunakan di antara dapur dan ruang makan untuk dapat dimanfaatkan sebagai area penyajian makanan. Island ini pun bisa digunakan oleh penghuni rumah untuk melakukan kegiatan lain seperti bekerja atau belajar jika sedang tidak ada aktivitas makan.

Area makan Ibu Putri berada di antara pertemuan ruang keluarga dan dapur. Plafon tinggi yang dimiliki hunian Ibu Putri membuat area makan terbatas di rumah ini terkesan lebih luas. Akhirnya, jadilah ruang makan dapur fungsional dan kaya akan estetika yang Ibu Putri inginkan. Desain modern-kontemporer selalu berhasil mengakomodir kebutuhan penghuni yang tidak menginginkan desain yang berlebihan, tetapi tetap unggul secara visual.


Detail Klien

Klien: Putri
Tipe Proyek: Residensial | Ruang MakanDapur
Gaya Desain: Modern Kontemporer
Lokasi: Bandung, Jawa Barat
Ukuran: 60 m2
Biaya Desain: Rp4.000.000,00
Desainer: Dhila F Khairunisa


Jadikan Interior Rumah Lebih Istimewa
...
  • โœ… Proses desain yang mudah, Online kapanpun, di manapun
  • โœ… Desainer-desainer terbaik dan profesional
  • โœ… Harga desain terjangkau, sesuaikan dengan kebutuhan, flat per room

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Mau rumah impian sesuai anggaran yang Aanda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

InteriorDesign Team
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id