fbpx
Hello, Guest

Fleksibilitas yang Stylish! Ruang Dapur dan Ruang Makan Gaya Modern Minimalist – Brebes

Designed by Stefani Glori
Pilih Stefani Glori
untuk proyek desain interior Anda?
Pilih
Biaya Desain
Rp 2.400.000,00
Ukuran
25.34 m2
Tipe Proyek

Residensial | Ruang Dapur | Ruang Makan

Gaya Desain
Lokasi
Brebes, Jawa Tengah
Klien
Mrs. F
Biaya Pengerjaan (Build)
Rp 127.116.890,00
Material
Multipleks fin. Laminate, Solid fin. Wood Varnish, Glass

Menciptakan ruang dapur yang menyatu dengan ruang makan dapat menghadirkan fleksibilitas yang maksimal.

Mrs. F menginginkan ruangannya menggunakan kombinasi antara kepraktisan dan estetika yang menawan. Menyatukan kebutuhan untuk menunjang kebutuhan sehari-hari dengan nyaman menjadi fokus.

Dengan luas 25.34 m2, kami menghadirkan beberapa fungsi ruang dalam satu area tanpa menghilangkan fungsi ruang utamanya.

Penataan Ruang Dapur untuk Memaksimalkan Fungsionalitas

Area kitchen dilengkapi dengan L shaped cabinet untuk menunjang aktifitas di area ini. Ukurannya cukup maksimal untuk menyimpan peralatan dapur Mr. F agar tetap selalu terorganisir.

Warna cabinet yang digunakan adalah perpaduan putih dan abu muda, warna ini dipilih untuk menciptakan suasana yang terang dan bersih.

Di bawah wall cabinet diberikan LED strip sebagai pencahayaan serta untuk membantu saat proses memasak.

Di area dining, terdapat island yang menyatu dengan dining table. Island di dapur ini memang tidak terlalu besar, namun tetap dimaksimalkan kegunaannya sebagai storage.

Warna yang dipilih untuk island senada dengan kitchen set di belakangnya. Untuk dining table, material yang digunakan bernuansa kayu, hal ini untuk memberikan aksen sekaligus memberikan kesan hangat.

Di area dinding samping kitchen set terdapat samsak yang disesuaikan dengan preferensi dari klien kami.

Menghadirkan Ruang yang Efisien dan Stylish

Selain ruang dapur dan ruang makan, di dalam area ini juga terdapat tempat wudhu yang berada di samping samsak.

Tersedia tangga melingkar untuk menuju lantai atas atau service area. Mrs. F juga ingin menambahkan wall treatment dengan jendela kaca untuk sirkulasi dan penambahan cahaya dari matahari.

Material kaca juga dapat memberikan nuansa elegan dan kesan lebih luas untuk ruangan. Tidak terlalu memberikan elemen dekorasi yang berlebih membuat fleksibilitas di dalam ruangan lebih leluasa.

InteriorDesign.id dibandingkan dengan desainer interior konvensional, mana yang terbaik untuk Anda?

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

InteriorDesign Team
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id