Area seluas 37,5 meter persegi di kediaman klien kami Mrs. L dibagi menjadi beberapa fungsi, ruang tamu, area makan dan dapur.
Ketiga area dibuat terbuka tanpa partisi atau sering dikenal open space.
Mrs. L ingin rumahnya diterapkan gaya desain modern, klasik, dengan sentuhan farmhouse.
Penggabungan beberapa desain terbut menyatu dalam konsep eklektik yang akhirnya kami terapkan.
Ruang Tamu dan Area Makan Rumah Gaya Eklektik

Ruang tamu memiliki luasan 10 meter persegi yang besisian dengan area makan seluas 7,5 meter persegi.
Sofa L rangka kayu jati dan finishing kulit jadi area seater yang selaras dengan kisi-kisi ceiling.
Perbedaan treatment pada ceiling ruang tamu dan yang lain bertujuan untuk menunjukan zoning tanpa harus menggunakan partisi yang bisa persempit ruang.
Sedangkan area makan tampak elegan dengan furnitur modern klasik.
Area Dapur dengan Meja Island

Area dapur seluas 20 meter persegi bernuansa putih dengan aksen navy blue.
Dengan luasan tersebut layout dapur dibuat leter L dengan meja island dan beberapa kursi bar.

Menambahkan aksen motif kayu dan gold, keseluruhan kitchen set dibuat built-in dengan kabinet-kabinet full height.
Disediakan area storage yang luas dan banyak agar seluruh perabot dapat diorganisisr dengan baik.
Selain itu peralatan dapur lain seperti kompor, kulkas, dan dispenser juga dibuat ter-cover dengan baik agar terlihat rapi dan selaras!