fbpx
Hello, Guest

Hangat! Kamar Tidur Gaya Bohemian Minimalis – Ngawi, Jawa Timur

Designed by Brenda Brilianita
Pilih Brenda Brilianita
untuk proyek desain interior Anda?
Pilih
kamar tidur bohemian
Biaya Desain
Rp 2.000.000,00
Ukuran
14,88 m2
Tipe Proyek

Residensial | Kamar Tidur

Gaya Desain
Lokasi
Ngawi, Jawa Timur
Klien
Miss. P
Biaya Pengerjaan (Build)
Rp 55.000.000,00 - Rp 60.000.000,00
Material
Multipleks fin. HPL

Memiliki luasan ruang kamar tidur yang tidak terlalu luas, tetapi menginginkan interior kamar didesain seefektif dan seefisien mungkin, tidak pernah menjadi pekerjaan mudah.

Pun begitu dengan kamar tidur utama milik klien kami di Ngawi, Jawa Timur ini.

Dengan luasan 14,88 meter persegi, ini menjadi tantangan. Bagaimana menjadikannya memiliki suasana yang nyaman, bisa tetap terlihat luas dan lega, sekaligus bisa tampil natural dan “kekinian”.

Model Furnitur

layout kamar tidur gaya bohemian

Jatuhnya pilihan gaya desain ke gaya bohemian, pemilihan model furniturnya pun otomatis menyesuaikan.

Desain furnitur bergaya bohemian di kamar tidur ini terdiri dari model kasur –tempat tidur– berukuran 160×200 cm, satu lemari pakaian, satu meja rias, dan tidak lupa instalasi TV untuk kebutuhan hiburan.

Kabinet TV, lemari pakaian, dan meja rias, dibuat dengan sistem built-in. Ini menjadi solusi paling praktikal untuk ruangan dengan luasan terbatas.

Tentu saja semua dibuat kustom, menyesuaikan dengan ukuran luasan yang tersedia.

desain lemari dan meja rias

Tidak memerlukan area yang luas untuk meja rias, semua dibuat compact, dan disesuaikan dengan luasan dinding.

Selain peberapan sistem built-in, model furnitur multifungsi juga jadi pilihan paling tepat.

Seperti model tempat tidur yang dilengkapi storage pada bagian bawahnya.

Furnitur yang digunakan juga dirancang minimalis agar sebisa mungkin tidak membebani kapasitas ruang.

Gaya Bohemian

desain ruang kamar tidur

Sesuai keinginan klien, untuk memiliki suasana dan penampilan ruang kamar yang tak biasa, sekaligus kekinian, gaya bohemian minimalis jadi pilihan.

Penerapannya pada beberapa detail –pada lemari penyimpanan– anyaman rotan jadi aksen yang manis.

Pada bagian dinding, treatment aksen bentuk lengkung pada sudut ruangan, dengan warna soft blue, menjadikannya sebagai titik fokus dan memberi kesan “menetralkan” sudut-sudut ruangan.

Detail lainnya pada wall panel dan headboard, dengan kombinasi sederhana garis vertikal, menegaskan kesan boho modern. Sederhana dan natural.

Aksen-aksen Khas Bohemian

kabinet tv minimalis

Kesan bohemian dipertegas dengan pemilihan berbagai dekorasi, salah satunya macrame pada bagian dinding.

Pemilihan motif pada tempat tidur, juga pola anyaman, menghadirkan nilai etnik yang sangat khas bohemian.

Sentuhan elemen kayu pada funitur dan bagian lantai, berhasil ciptakan tampilan yang lebih natural dan hangat.

Jadikan Interior Kamar Tidur Lebih Istimewa
...
  • ✅ Proses desain yang mudah, online, kapanpun, dimanapun
  • ✅ Desainer-desainer terbaik dan profesional
  • ✅ Harga desain terjangkau, sesuaikan dengan kebutuhan, flat per-room

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Mau rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin & mudah!

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

InteriorDesign Team
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id