Ruang keluarga menjadi pusat kegiatan keluarga dan tempat berkumpul untuk bersantai, bermain, dan berbagi momen bahagia bersama.
Untuk ruang keluarganya, klien kami Mrs. E ingin merubah menjadi tempat yang nyaman, lega dan terdapat sentuhan mewah.
Bersifat private, ruang keluarga ini memiliki akses yang berbeda dengan ruang tamu, namun di desain menggunakan gaya open space dengan dapur.
Sesuai dengan permintaan klien, kami memadukan elemen penting yang mencerminkan harmoni antara gaya elegan yang hangat.
Ruang Keluarga Gaya Modern yang Fungsional
Warna netral seperti putih, abu-abu, dan beige sebagai dasar yang dapat menciptakan kesan bersih dan modern.
Sofa yang digunakan berbentuk U-shape dengan sectional sofa membuat anggota keluarga nyaman saat bersantai.
Sementara meja minimalis di tengah bisa digunakan sebagai tempat tanaman hias serta minuman atau makanan ringan.
Kami juga menempatkan karpet tebal dengan pola geometris dan bantal dengan permukaan berbulu lembut.
Hal ini bertujuan untuk memberikan sentuhan hangat dan nyaman yang akan memperkaya desain interior ruang keluarga.
Ruang Terbuka dan Pencahayaan
Motif marble pada dinding ruang keluarga diberikan untuk menciptakan nuansa mewah.
Pencahayaan memiliki peran yang sangat penting dalam menciptakan atmosfer yang tepat.
Lampu gantung dengan desain modern serta cahaya alami dari jendela besar dapat memberikan cahaya hangat.
Kami meletakkan lemari penyimpanan untuk mempertahankan kerapihan ruangan.
Adapun tata letak yang terbuka untuk mempermudah akses anggota keluarga sesuai dengan kebutuhan klien kami.