fbpx
Hello, Guest

4 Rahasia Kenapa Gaya Hidup Minimalis akan Membuat Anda dan Keluarga Makin Bahagia

Posted by HinaYana Monday, November 9 2020

Interiordesign.id – Gaya hidup minimalis tidaklah selalu memiliki pengertian di mana kita hidup dan tinggal dalam sebuah ruang kecil. Gaya hidup minimalis adalah soal estetika zaman modern, sebuah gagasan hidup sederhana yang memiliki filosofi; “sedikit berarti sangat banyak”, atau less is more.

Gaya minimalis akan menjadikan hidup Anda benar-benar berada dalam kebahagiaan total. Kesederhanaan adalah kunci menuju hidup minimalis. Kesederhanaan menjadi hal yang sangat esensial dalam kehidupan Anda. “Simplicity is the ultimate sophistication,” begitu kata Leonardo da Vinci suatu waktu.

Salah satu tindakan dan praktik gaya hidup minimalis adalah dengan memiliki lebih sedikit barang. Dengan cara mengurangi konsumsi yang berlebihan terhadap barang-barang ini pula lah, Anda juga dapat dikatakan sebagai seorang yang pro-minimalis.

Di sisi lain, di tengah gempuran berbagai macam produk dan penemuan-penemuan baru yang tersedia di pasar, godaan untuk memiliki salah satu atau bahkan semuanya tidak mudah Anda singkirkan begitu saja. Termasuk godaan untuk memiliki peralatan dan perabotan rumah tangga yang hadir dalam berbagai varian serta bentuk dan desain-desain menawan hasil inovasi-inovasi terbaru.

Namun tahukah Anda, memilih menyelaraskannya dengan kebutuhan yang menjadi prioritas adalah tindakan yang sangat luar biasa. Meski tidak mudah untuk dipraktikan, selalu fokus hanya pada apa yang dibutuhkan, adalah kunci kebahagiaan. Semisal dengan memilih dan menggunakan gaya interior minimalis untuk hunian Anda, perabotan dan peralatan yang mungkin tidak terlalu Anda butuhkan dapat diminimalisir.

Kesederhanaan adalah hal yang sangat esensial dalam kehidupan Anda. Kesederhanaan adalah kunci menuju kehidupan minimalis.

Melansir compactappliance, gaya desain interior minimalis ternyata dapat memengaruhi kebahagiaan keluarga Anda. Dengan kata lain, pilihan menjadi seorang minimalis adalah berarti memilih menjadi orang yang lebih berbahagia.

Berikut adalah 4 rahasia kenapa gaya hidup minimalis akan memberikan Anda dan keluarga Anda kebahagiaan.

1. Anggaran dapat disimpan untuk sesuatu yang lebih penting

Godaan untuk berbelanja bakalan terasa sangat menyiksa. Saat Anda memutuskan untuk mengurangi aktivitas belanja barang-barang dan peralatan yang bukan merupakan prioritas, lalu mengalihkan sejumlah anggarannya untuk hal-hal yang lebih produktif, maka kebahagiaan adalah hal yang niscaya.

Semisal Anda mengunjungi sebuah toko furnitur baru di kota Anda, godaan untuk memiliki sofa atau kursi atau meja kopi baru tentu tak tertahankan. Namun dengan memikirkan bahwa tak ada lagi space tersedia di rumah Anda, tanpa Anda sadari, perlawanan terhadap godaan tersebut sedang Anda jalankan.

gaya hidup minimalis

Desain pantry gaya modern-minimalis, rumah Ib Intania, Tangerang Selatan

Ingatlah, gaya desain interior minimalis dapat berarti visualisasi dari minimnya dekorasi namun dengan sentuhan estetika dan unsur artistik yang mumpuni. Sehingga sangat tidak perlu lagi membebani ruangan kecil di rumah Anda dengan hal-hal atau barang-barang yang belum tentu akan menambah daya tarik visual ruangan tersebut. Lebih baik simpan anggaran untuk kebutuhan yang mungkin lebih penting.

2. Tak ada lagi kesulitan saat membersihkan rumah

Bukan rahasia lagi sebenarnya, saat Anda memilih dan menggunakan gaya desain minimalis, kesulitan saat akan membersihkan rumah seolah hilang. Inilah rahasia sesungguhnya dari memiliki lebih sedikit barang-barang dan perabotan.

Rumah yang bersih, tertata rapi dan terkoordinasi dengan sangat baik, adalah sesuatu yang menyenangkan. Pendekatan minimalis sudah pasti merupakan jalan menuju kebahagiaan.

gaya hidup minimalis

Ruangan konsep open space/open floor, ruang keluarga dan pantry rumah Ibu Intania, Tangerang Selatan

3. Meningkatkan fokus dan konsentrasi

Dengan memilih untuk memiliki lebih sedikit barang, menerapkan gaya desain minimalis pada sebuah ruang, percaya atau tidak, Anda akan lebih mengalami peningkatan dalam fokus dan juga konsentrasi.

Ilustrasinya seperti ini; lingkaran konsumen yang tanpa akhir, godaan untuk selalu memiliki produk-produk dan perabotan-perabotan terbaru yang terdapat di pasaran, Anda akan berakhir pada sebuah situasi kelelahan dan stress.

Di samping itu, saat memutuskan memilih gaya hidup minimalis yang terekspresikan dalam gaya desain interior hunian Anda, godaan untuk menambah perabotan dan peralatan yang sejujurnya akan menambah beban kapasitas ruangan Anda, semakin jauh berkurang.

Dengan hilangnya faktor-faktor penyebab stress tersebut, fokus dan konsentrasi dijamin akan bertambah.

gaya hidup minimalis

Ruang keluarga gaya modern-minimalis

4. Kunci hidup lebih bermakna

Dengan membersihkan puing-puing sampah di ruang tamu, lemari pakaian Anda, atau di mana pun Anda telah mengumpulkan terlalu banyak barang, Anda telah benar-benar membuat ruang (secara harfiah) untuk apa yang dimaksud dengan hidup yang lebih memiliki arti.

gaya hidup minimalis

Ruang tamu modern-minimalis

Bagaimana pun juga, ketika memilih untuk hidup lebih sederhana, adalah saat di mana memilih secara sadar dan sengaja, untuk berpikir serius soal bagaimana menjalani hidup agar lebih memiliki makna.

Saat Anda selalu mempertanyakan apa yang akan dibeli untuk kebutuhan rumah, sejatinya adalah bahwa Anda sedang belajar untuk mengajukan pertanyaan yang tepat, pertanyaan yang akan membantu mewujudkan pemenuhan abadi: Apa yang benar-benar penting bagi kehidupan ini?

Dengan menyingkirkan segala beban dan rintangan fisik pada sebuah ruang, pemberantasan beban mental secara alami niscaya datang ke wilayah tersebut. Hal lain apa lagi yang akan lebih mendatangkan kebahagiaan selain gaya hidup minimalis.

InteriorDesign.id dibandingkan dengan desainer interior konvensional, mana yang terbaik untuk Anda?

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Artikel Terkait

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id