fbpx
Hello, Guest

Cara Membuka Bisnis Restoran 01: Ide dan 5 Tips untuk Memulainya

Posted by Brenda Brilianita Tuesday, October 4 2022
tips memulai bisnis restoran

InteriorDesign.id โ€“ Ini artikel pertama untuk seri cara membuka restoran!

Mungkin sebelumnya kamu pernah bertanya bagaimana cara membangun restoran dari awal?

Nah artikel ini bertujuan untuk memberikan informasi cara meningkatkan restoran kamu ke tingkat yang lebih tinggi.

Kita akan membahas soal ide atau visi dan bagaimana cara terbaik untuk mengembangkannya.

Setelah itu kita akan memberikan lima tips tentang cara memulai restoran dengan baik.

Baca juga

Cara Memulai Restoran 02: Memilih Konsep Restoran

ide membuat restoran

Ide

Mungkin dulu kamu bermimpi untuk memulai restoran sendiri saat dewasa!

Kamu mewujudkannya dengan mengikuti kursus memasak dan bekerja sebagai koki yang masih magang atau full time.

Di tahun-tahun berikutnya, kamu terus tumbuh dan semakin banyak melihat dapur yang berbeda -beda .

Sampai akhirnya kamu menjadi koki dan kamu siap untuk tantangan baru: memenuhi impian!

Setiap hari kamu memikirkan impian: restoran kamu sendiri. Dan sekarang saatnya tiba juga: kamu ingin mewujudkan impian itu!

mengembangkan visi untuk restoran

Langkah pertama yang harus dilakukan sekarang adalah: Kembangkan visi.

Pikirkan tentang di mana kamu melihat diri sendiri dalam 5 tahun kedepan.

Seperti apa kehidupan kamu saat itu? Apakah kamu seorang koki terkenal?

Apakah kamu punya restoran yang secara teratur mengadakan pesta untuk keluarga, teman, atau tetangga?

Mempertanyakan: Mengapa?

alasan membuat restoran

Setelah kamu menyusun ide yang masih luas, langkah selanjutnya adalah mengembangkan visi.

Mulai dengan tujuan restoran. Seperti pertanyaan “mengapa”, mengapa kamu melakukannya atau apa tujuan restoran kamu?

Menurut Simon Sinek, orang yang menemukan tujuan mereka lebih termotivasi, bekerja dengan lebih senang, dan berkembang dengan penuh semangat. 

Pertanyaan ini adalah pertanyaan yang paling penting untuk restoranmu.

1. Jawab pertanyaan ini: Apa tujuan restoranmu dan mengapa itu penting bagi target pasar?

Mempertanyakan: Bagaimana dan Apa?

cara memuali membuka restoran

Pertanyaan kedua yang harus dijawab adalah pertanyaan “bagaimana” : bagaimana kamu akan melakukannya?

Ini termasuk tindakan spesifik yang akan kamu ambil untuk menjawab pertanyaan mengapa.

Pertanyaan terakhir yang kamu butuhkan untuk menggambarkan ide adalah pertanyaan “apa” : apa yang akan kamu lakukan? Ini adalah hasil dari pertanyaan mengapa.

Kamu harus meluangkan waktu untuk memikirkan pertanyaan ini.

Kamu bisa membinta bantuan orang lain untuk bisa menjadi pendengar dan memberikan feed back.

Jawab pertanyaan ini:

2. Bagaimana kamu akan melakukannya? Pikirkan karakter khas atau nilai jual unik restoran kamu.

3. Apa yang akan kamu lakukan? Produk dan layanan apa yang akan kamu berikan?

tips membuka restoran

5 Tips Untuk Memulainya Dengan Baik!

Untuk mempersiapkan diri agar lebih baik dalam memulai sebuah restoran, kami telah menyiapkan lima tips ini:

1. Mencari Mentor

โ€œJika visi kamu tidak jelas, maka setiap peluang akan mengalihkan perhatian kamu dan menghambat kemajuan.” -Tracy Cherpeski, Business Coach.

Kamu bisa mengumpulkan satu orang atau lebih yang sudah memiliki pengalaman pada bisnis restoran.

Seorang mentor sudah pernah melalui semuanya dan memastikan kamu tidak perlu mencari-cari dari nol.

Dan yang tidak kalah penting, mentor membantu kamu agar tidak melakukan kesalahan yang sama.

Selain itu, seorang mentor juga bisa memberikan wawasan atau ide baru.

Singkatnya, seorang mentor dapat menghemat waktu dan cost yang dikeluarkan.

Dalam mencari mentor ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

mentor untuk membuka bisnis restoran

Carilah seseorang berpengalaman 

Kamu membutuhkan seseorang yang memiliki restoran dengan jenis yang sama.

Seseorang yang sudah belajar, seseorang yang dapat memanfaatkan pengalaman mereka sendiri, dan seseorang yang dapat membantu kamu bergerak maju.

Jadi kamu harus mengetahui pencapaian mentormu. Apakah itu juga yang ingin kamu capai?

Berbagi pengetahuan

Kamu membutuhkan seseorang yang terbuka dan berbagi semua pengetahuan mereka.

Pengalaman baik dan buruk sama-sama penting!

Jaringan

Seorang mentor yang baik sudah memiliki banyak koneksi di industri restoran.

Dia mungkin dapat membantu kamu mendapatkan staf, pemasok, atau akuntan yang baik.

mempersiapkan bisnis restoran

Mentor memiliki waktu fleksibel

Memulai sebuah restoran tidaklah mudah. Itulah mengapa kamu membutuhkan seorang mentor yang memiliki waktu fleksibel.

Dengan begitu dia bisa membantu kamu untuk membuat rencana dan mencapai tujuan.

Idealisme 

Kamu membutuhkan seorang mentor yang memiliki nilai dan idealisme yang sama.

Mentor yang suka menanggapi

Kamu membutuhkan seorang mentor yang melihat secara kritis ide-ide.

Dengan begitu kamu bisa membuat kemajuan.

mempersiapkan keuangan untuk membuka restoran

2. Petakan Keuangan

Sebelum kamu bepikir akan memulai sebuah restoran, tentu yang perlu dipastikan adalah keuangan.

Dengan begitu kamu bisa mengetahui berapa banyak dan yang dibutuhkan sebelum memulai restoran.

Langkah selanjutnya adalah melihat berapa banyak uang yang kamu butuhkan setiap bulan untuk hidup. Dan berapa banyak uang yang kamu keluarkan setiap bulan.

Penting juga memperhatikan tabungan dan investasi.

Jika kamu dan pasangan mu sama-sama bekerja, sangat penting mendiskusikan hal ini dan harus dilakukan dengan terbuka.

Ketika semuanya sudah lebih jelas, kamu bisa menentukan berapa banyak uang yang akan diinvestasikan pada restoran. Tentukan dan patuhi!

tips membuka restoran

3. Perhatikan Kenyataan

Terkadang kita terlalu fokus pada mimpi dan terlalu banyak merencanakan sesuatu yang indah tanpa memperhatikan kenyataan.

Padahal hal itu penting. Membuat kita bisa melihat kemampuan yang dimiliki dan menghindari kesalahan.

Jangan sampai alih-alih meraih mimpi tapi justru jatuh kedalam perangkap.

Kamu harus menyadari kemampuan dan kenyataan sejak awal sebelum akhirnya nanti terjebak hutang atau skenario buruk lainnya.

langkah memulai bisnis restoran

4. Jangan Memulai Terlalu Besar

Untuk memulai restoran, kamu perlu memulai dengan skala yang kecil.

Dengan begitu kamu dapat lebih mudah menguasai usaha ini. Selain itu tim juga dapat lebih mudah diatur dan selaras satu sama lain.

Jika ingin memperbanyak cabang, itu bisa dilakukan di tahap selanjutnya nanti!

5. Tetapkan Tujuanmu Sendiri

menentukan tujuan restoran

Semakin kamu membayangkan jalan menuju restoran yang sukses, kamu akan semakin fokus.

Dan peluang restoranmu menjadi sukses juga lebih besar.

Tujuan adalah benang merah yang membantu kamu membuat pilihan di lingkungan pribadi dan kerja.

Ini bisa membantu kamu memutuskan apakah konsep restoran yang dipilih sudah tepat atau belum.

mempersiapkan bisnis restoran

Singkatnya, tujuan memastikan bahwa:

  • Tetap di jalur;
  • Memiliki sesuatu untuk dirayakan, jika kamu mencapai tujuan;
  • Kamu memiliki rencana yang jelas untuk restoran.

Kamu bisa menuliskan tujuan untuk restoranmu. Membuat lebih fokus dan mencari cara untuk mencapai tujuan tersebut.

Konsep Restoran

Di pembahasan selanjutkan, kamu akan mulai menancabkan paku pertama! Karena itu waktunya kita menentukan konsep restoran yang akan dibuat.

Jadi persiapkan!

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id