fbpx
Hello, Guest

5 Tanda Sudah Saatnya Mengganti Sofa Rumah!

Posted by Dhila F Khairunisa Thursday, November 3 2022

Ini 5 Tanda Sudah Saatnya Anda Mengganti Sofa Rumah! Sofa adalah salah satu bagian terpenting dari kehidupan sehari-hari. Sofa menjadi dasar pallete dari desain istimewa ruangan Anda, tempat berkumpulnya teman dan keluarga untuk menikmati waktu berkualitas serta tempat ternyaman untuk berisitirahat sejenak setelah hari yang panjang. Sayangnya, sofa yang biasa menemani hari Anda tidak akan bertahan selamanya. 

Sofa berkualitas biasanya tetap berada dalam kondisi baik selama bertahun-tahun —rata-rata, antara 7 hingga 15 tahun— tetapi bagaimana Anda tahu kapan waktunya habis? Kapan waktu yang tepat untuk mengganti sofa?

Baca Juga : Sofa Kayu Minimalis; Model, Pilihan Material, Cara Merawat dan Membersihkan

Berikut Interiordesign.id telah merangkumnya, seperti terlansir dari thespurce.com mengenai 5 tanda-tanda Anda harus mengganti sofa rumah!

Berikut 5 Tanda Anda Harus Mengganti Sofa Rumah

1. Sofa Sudah Tidak Nyaman

Sumber: Freepik

Sofa seharusnya menjadi tempat ternyaman di rumah setelah kasur Anda! Anda bisa melakukan banyak hal di sofa, menjamu tamu, istirahat melepas penat, ngobrol dengan teman atau keluarga, menonton tv, bahkan tidur siang pun dapat Anda lakukan di sofa.

Akan tetapi jika saat berada di sofa, Anda merasakan punggung yang sakit, atau tubuh terasa pegal, maka sudah saatnya bagi Anda untuk mengganti sofa kesayangan itu. 

2. Sofa Mengeluarkan Suara 

Sofa Mengeluarkan Suara

Sumber: Freepik

Seiring waktu sofa Anda pun akan mengalami kemerosotan, biasanya ciri-ciri sofa tidak layak pakai akan muncul dari suara yang keluar saat Anda mendudukinya.

Ketika sofa diduduki dan Anda mendengar suara decitan atau deritan, bisa jadi itu karena rangka kayu atau pegas anyaman sofa yang terganggu. Nah, inilah tanda bagi Anda untuk segera mengganti sofa, karena bisa jadi sofa tersebut dapat membahayakan keselamatan Anda terutama untuk jangka panjang. 

3. Sofa Sudah Tidak Sesuai dengan Ruangan 

Sumber: freepik

Biasanya Anda akan memiliki sofa kesayangan yang sudah ada sejak dulu, misalnya sofa saat Anda pertama kali menikah, sofa saat masih kanak-kanak dan sebagainya. Mungkin memang tidak mudah untuk melepas sofa kesayangan. Tapi Anda juga harus tahu bahwa sofa itu memiliki umur pemakaian, jadi Anda harus lebih memerhatikan hal ini. 

Selain itu, bisa jadi sofa kesayangan Anda sudah tidak cocok lagi dengan ruangan yang digunakan saat ini. Apalagi ketika pindah ke tempat baru, ukuran sofa juga harus menjadi pertimbangan. 

4. Kain Pelapis Sofa yang Menipis dan Robek

Kain Pelapis Sofa yang Menipis dan Robek

Sumber: dekoruma.com

Hal yang paling kentara ketika sofa harus diganti adalah saat Anda melihat lubang di sofa atau kain pelapis sofa sudah menipis bahkan robek. 

Sehari-hari sofa tersebut telah melalui banyak hal, mulai dari ketumpahan makanan dan minuman bernoda, terkena sinar matahari lama, digaruk hewan peliharaan dan sebagainya. 

Mungkin Anda telah melakukan banyak cara untuk menyelamatkan sofa tersebut, tapi tahukah Anda jika sofa yang sudah usang dan kumal bahkan sobek dan berlubang adalah tanda bahwa Anda harus membeli funitur baru. 

Untuk itulah, disarankan ketika membeli sofa baru, pilihlah kain yang tebal dan tahan lama agar tidak mudah robek dan warnanya tidak akan mudah pudar seiring berjalannya waktu. 

5. Berbau Tidak Sedap yang Tidak Dapat Dihilangkan

Sumber: https://rnscleaningservicesph.wordpress.com/

Selain sofa yang kain pelapisnya berlubang dan robek, Anda juga harus memerhatikan apakah sofa memiliki bau yang tidak sedap bahkan ketika Anda sudah melakukan berbagai cara untuk membersihkannya.

Bukan tidak mungkin sofa akan memiliki bau yang tidak sedap, apalagi jika Anda memang tidak pernah membersihkannya. Sofa yang telah dirawat pun terkadang akan menimbulkan bau yang kurang enak karena pemakaian lama. Nah, jika bau sofa yang tidak sedap itu masih ada dan menganggu Anda, maka sudah saatnya Anda mengganti sofa baru!

Demikianlah artikel mengenai tanda-tanda perlu untuk mengganti sofa, Anda dapat membeli sofa baru sesuai budget Anda, sekarang banyak varian sofa yang sesuai kebutuhan budget dan estetik rumah kekinian. Semoga bermanfaat!

Baca selanjutnya

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Artikel Terkait

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id