fbpx
Hello, Guest

Inilah Ragam Jenis Motif Keramik Lantai Tahun 2024

Posted by Iqbal Mujahid Friday, December 23 2022
Ilustrasi Keramik Lantai

InteriorDesign.ID – Tahun 2022 akan berakhir, apakah Anda memiliki rencana untuk mengganti lantai keramik rumah Anda? Lantai keramik memiliki peran yang penting dalam membangun suasana rumah Anda. Pemilihan motif keramik lantai yang tepat, akan memberikan kesan yang tepat pula bagi tamu yang berkunjung ke rumah Anda.

Saat ini, keramik lantai memiliki motif yang beragam. Mulai dari motif porselen, marmer hingga kayu glossy dapat Anda gunakan saat renovasi rumah Anda. Berikut ini rekomendasi motif keramik lantai dari Interiordesign.id.

Baca Juga : Cat Lantai Keramik: Pilihan Tepat Untuk Tampilan Interior Rumah yang Elegan

Motif Keramik Lantai Populer 2023

1. Motif keramik lantai: Motif Batu Karang

Jenis Motif keramik lantai batu karang ini merupakan salah satu motif yang cukup populer dan digunakan oleh banyak orang.

Motif ini memiliki corak bintik-bintik berwarna dengan dasar keramik berwarna putih. Motif keramik batu karang akan memberikan kesan minimalis jika dipadukan dengan interior ruangan berwarna putih.

2. Motif keramik lantai: Motif Batu Alam

Ilustrasi Keramik Lantai Batu Alam

Motif keramik batu alam merupakan salah satu motif keramik yang banyak digunakan untuk lantai kamar mandi ataupun lantai teras luar. Keramik lantai bermotif ini memiliki tekstur yang kasar, karena terbuat dari batu alami. Oleh karena itu, keramik lantai ini, sangat cocok digunakan sebagai keramik lantai untuk ruangan luar. 

3. Motif Porselen

Jenis Motif keramik batu porselen akan memberikan kesan mewah dan minimalis pada rumah Anda. Motif porselen yang sering digunakan adalah keramik lantai yang seperti kaca dan berwarna abu-abu. Jika dipadukan dengan interior ruangan yang berwarna netral, seperti hitam, putih dan abu-abu, maka rumah impian Anda akan semakin terlihat mewah.

4. Motif keramik lantai: Motif Kayu Glossy

Motif keramik  berikutnya yang cukup populer di kalangan masyarakat Indonesia adalah motif kayu glossy. Jenis Motif ini terbuat dari kayu namun dilapisi dengan zat tertentu, sehingga hasil akhir yang ditampilkan adalah kayu mengkilat (Glossy). Keramik lantai dengan motif ini akan memberikan kesan rumah yang sederhana namun tetap estetik. 

5. Motif Batu Bata

Jenis Motif keramik lantai lain yang dapat Anda pertimbangkan adalah keramik lantai dengan motif btu bata. Model Motif ini dapat memberikan kesan sederhana, artistik dan juga alami. Selain itu, motif keramik batu bata cocok digunakan untuk dapur ataupun teras luar karena permukaannya yang agak kasar.

6. Motif Abstrak

Keramik lantai juga memiliki motif abstrak. Motif abstrak akan memberikan kesan yang minimalis dan juga modern. Motif abstrak ini mirip dengan motif porselen. Biasanya motif abstrak memiliki warna dasar putih dengan garis-garis abstrak berwarna.

7. Motif Belgian Style

Motif berikutnya adalah keramik lantai dengan motif belgian style. Keramik lantai jenis ini terbuat dari beton dan biasanya dipadukan dengan interior design dengan warna senada, yaitu abu-abu. Motif belgian style ini dapat memberikan kesan estetik pada rumah Anda.

Nah, tujuh motif keramik lantai di atas dapat Anda gunakan sebagai keramik lantai Anda untuk menyambut tahun 2023. Jika menginginkan rumah dengan kesan mewah Anda dapat menggunakan keramik lantai bermotif abstrak, belgian style dan porselen. 

Sedangkan jika ingin menampilkan kesan sederhana, Anda dapat menggunakan keramik lantai dengan motif kayu glossy, batu karang dan batu alam.

Jika Anda masih bingung dalam menentukan pilihan keramik lantainya, Anda dapat mengunjungi Interiordesign.id dan berkonsultasi langsung dengan kami. Kami akan memberikan rekomendasi motif keramik lantai yang tepat untuk Anda. 

Baca selanjutnya

Rekomendasi Model Keramik Lantai
Wednesday, December 21 2022
Posted by Audrey Alodia
Wednesday, November 9 2022
Posted by Arventho Marlyo

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Artikel Terkait
Rekomendasi Model Keramik Lantai
Wednesday, December 21 2022
Posted by Audrey Alodia
Wednesday, November 9 2022
Posted by Arventho Marlyo
Ilustrasi Keramik Lantai Dapur Modern
Wednesday, December 21 2022
Posted by Nikho Asruri

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id