Bagaimana membangun, merancang, dan mendekorasi bagian-bagian terpenting rumah agar menarik perhatian, fungsional, dan nyaman untuk semua orang?
Interiordesign.id โ Idul Fitri atau hari raya Lebaran selalu menjadi saat-saat atau momen yang paling menyenangkan. Tidak hanya bagi kaum muslim, mungkin juga untuk semua orang. Saat-saat berkumpul, merayakan hari kemenangan setelah menjalani puasa Ramadhan 1 bulan penuh.
Bagi anda yang berencana untuk sedikit melakukan upgrade pada beberapa bagian rumah, agar dapat menampilkan suasana dan nuansa kebersamaan yang selaras dengan hari raya, saatnya berkonsultasi dengan para professional agar tidak salah melakukan pilihan.
Melakukan sedikit renovasi, menambahkan elemen-elemen dekoratif atau bahkan berencana melakukan desain ulang agar saat lebaran nanti rumah anda bisa dan dapat memberikan rasa nyaman untuk semua orang, adalah tentu saja salah satu tindakan mulia.
Memberikan yang terbaik untuk semua anggota keluarga dengan sedikit berbenah jelang lebaran nanti, menyediakan satu ruang yang hangat, suasana yang inviting, akan memberikan kebahagiaan total.
Berbagi keceriaan saat hari raya idul fitri, tentu tak lepas dari kebutuhan untuk mengakomodasi seluruh kebutuhan akan ruang bersama. Bagaimana memastikan semua orang dapat merasakan kenyamanan dan kehangatan di dalam rumah anda.
Menyediakan ruang-ruang untuk anak-anak agar dapat bermain dan bersenang-senang, adalah kunci untuk mendapatkan kenyamanan dan kehangatan yang dibutuhkan.
Mulailah dari hal-hal berikut ini. Menyediakan area-area yang oleh beberapa professional, dikatakan sebagai kunci sukses dalam strategi desain dan dekorasi rumah jelang lebaran.
#1 Playing Area
Keberadaan area bermain di rumah ini sangat penting. Kumpul-kumpul saat lebaran nanti, anak-anak adalah yang memberikan dan menambahkan rasa suka cita. Memberi mereka ruang bermain khusus adalah bukti kasih sayang dan keramahan hati kita pada mereka.
Selain itu, keceriaan mereka, yang dalam beberapa kasus bisa sangat berlebihan dan sangat menggangu, perlu mendapatkan ruang khusus agar dapat tertanggulangi dengan baik.
Area bermain untuk anak-anak mesti mendapatkan alokasi space di rumah anda. Apalagi jika anda dapat menyediakan area bermain terbuka bagi mereka.
Jika anda memiliki denah terbuka pada ruangan dalam rumah, ini menjadi salah satu area terbaik untuk memberikan keleluasaan yang digunakan sebagai area bermain. Mendesain dan mendekorasi ulang bagian ini, semacam memberikan area khusus, namun tak menghilangkan pengawasan kita.
Jangan lupakan juga, sediakan beberapa peralatan dan mainan pendukung untuk membuat mereka semakin berbahagia saat bersama.
#2 Desain Interior yang Aman dan Fungsional
Saat bernegosiasi untuk mengubah layout ruang keluarga, apalagi direncanakan sebagai area kumpul utama, anda mesti benar-benar memerhatikan keamanan dan terutama fungsionalitas.
Beberapa cara yang banyak disarankan adalah:
# Konstruksi dapur plus ruang makan: dapur terbuka dan menyatu dengan ruang makan akan memberikan suasana dan nuansa keintiman. Apalagi jamuan dan menu khas pada saat lebaran, telah tersedia untuk segera dicicipi.
Dapur terbuka adalah cara sehat dan terbaik untuk mengobrol, bercakap-cakap dan bersosialisai.
# Kamar Mandi Ramah Anak: sekali lagi ini soal anak-anak. Mereka semacam jadi ukuran bagaimana sebuah kamar mandi seharusnya didesain. Merancang area kamar mandi yang ramah anak dapat berarti juga memberikan yang terbaik bagi orang tua atau orang dewasa.
Menjadikan semua ruang ramah untuk anak, adalah modal kunci tak terduga bagaimana rancangan atau desain dan dekorasi rumah benar-benar dapat mendatangkan kenyamanan dan keamanan.
Sekali lagi, desain interior yang ramah anak adalah berarti ramah juga untuk semua orang.
Anda mesti jeli bagaimana memanfaatkan setiap space yang tersedia secara maksimal. Mendekorasi dan mendesainnya agar memberikan rasa nyaman untuk semua orang dapat anda mulai dari rancangan interiornya yang harus ramah terhadap anak, atau kids friendly design.
Refleksikan pengalaman saat ketika anda masih kanak-kanak, bagaimana keceriaan dan kebahagiaan saat bertemu sanak famili adalah momen yang tak terlupakan.
Rumah anda harus siap mengakomodir segala kebutuhan tamu-tamu anda nanti. Memberikan banyak inspirasi pada mereka, pada semua orang, bagaimana membangun, merancang dan mendekorasi bagian-bagian terpenting rumah agar menarik perhatian, fungsional dan nyaman untuk semua orang.