fbpx
Hello, Guest

Cara Membuat Lantai Keramik Kinclong

Posted by Arventho Marlyo Wednesday, November 9 2022

Memiliki hunian yang bersih dan nyaman pastinya idaman semua orang. Agar hal itu bisa terwujud maka dibutuhkan sejumlah tips atau cara untuk merawat bagian-bagian rumah dengan baik, termasuk bagaimana cara merawat lantai keramik kinclong hingga mengkilap.

Lantai merupakan bagian yang cukup krusial, karena jika terlihat kotor maka akan membuat penghuninya merasa tidak nyaman saat menginjakkan kaki.

Apalagi jika lantai keramik Anda ternyata warnanya cukup terang sehingga membuat noda gampang sekali terlihat di mana-mana.

Cara Menjadikan Lantai Keramik Lebih Kinclong

Cara Menjadikan Lantai Keramik Lebih Kinclong

Supaya lebih mudah, Anda bisa mencoba beberapa cara membersihkan lantai keramik dengan bahan-bahan yang tersedia di rumah. Penggunaan yang rutin mampu membuat lantai rumah Anda terlihat bersinar dan mengkilap kembali seperti semula.

Adapun beberapa cara yang dimaksud adalah sebagai berikut ini!

1. Menggunakan Baking Soda

Anda mungkin sering menggunakan baking soda untuk keperluan membuat kue dan sebagainya, akan tetapi kegunaan lain dari bahan tersebut adalah dapat membuat lantai keramik terlihat kinclong. Cara menggunakannya pun sama sekali tidak ribet.

Anda tinggal mencampurkan baking soda dengan air hangat, satu sendok makan pencuci piring cair dan tak lupa bisa juga menambahkan minyak esensial dengan aroma lavender jika Anda punya. Tujuannya adalah agar aroma lantai Anda terasa segar dan wangi.

Gosokkan larutan baking soda ini dengan kain pel pada lantai keramik Anda khususnya bagian dengan noda membandel yang sulit sekali hilang. Jika noda tersebut telah terangkat maka lantai keramik Anda akan menjadi lebih bersih dan mengkilap lagi.

2. Menggunakan Larutan Cuka

Jika Anda memiliki cuka di rumah, maka menggunakannya untuk membersihkan lantai keramik sama sekali tidak masalah. Anda bisa mencampur cuka dengan air dalam ember kemudian menggosokkannya ke lantai.

Cuka sendiri dapat menghilangkan kotoran dengan baik, akan tetapi perlu diperhatikan bahwa jangan mencampurkannya dengan pemutih. Hal ini dikarenakan demi menghindari adanya bahaya kesehatan yang bisa saja terjadi.

3. Menggunakan Air Sabun

Selain dua bahan yang disebut di atas cara agar lantai kinclong tak lain adalah dengan menggunakan air sabun. Caranya cukup mencampurkan deterjen dan air hangat yang ada dalam ember kemudian aduk sebentar hingga tercipta larutan sabun.

Peras kain pel dengan baik agar tidak membuat lantai terlalu basah dan licin sehingga membahayakan Anda. Kemudian seringlah ganti larutan sabun ini apabila sudah kotor supaya lantai tidak kotor kembali karena sisa pel sebelumnya.

Tips Menjaga Lantai Keramik Tetap Mengkilap dan Bersih

Cara Menjadikan Lantai Keramik Lebih Kinclong

Lantai keramik memang banyak dipilih karena banyak alasan, salah satunya motif yang ada sangat bervariasi sehingga membuat hunian tampak lebih cantik dan elegan. Harga yang ada di pasaran pun bisa dibilang sangat terjangkau, maka tak heran jika lantai jenis ini banyak dipilih.

Setelah tahu cara yang tepat membuat lantai keramik Anda kembali kinclong, tentunya Anda juga membutuhkan tips lantai keramik bersinar agar penghuni rumah merasa nyaman. Menjaga dan merawat lantai dengan baik membuatnya awet dan tahan lama sehingga Anda tak perlu menggantinya terlalu sering.

Berikut beberapa tips yang dapat Anda coba untuk membuat lantai keramik terlihat seperti baru lagi!

1. Pemilihan Kain Pel

Di pasaran ada banyak sekali kain pel yang dapat Anda beli. Untuk hunian yang terlihat bersih maka pilihlah kain dengan daya serap yang tinggi dan lembut. Hal ini supaya lantai terhindar dari goresan yang mungkin terjadi saat proses mengepel.

Ketika mengepel, ganti pula air yang dipakai lebih sering supaya tidak kembali kotor. Karena biasanya kain pel yang telah digunakan untuk membersihkan lantai akan penuh dengan noda dan debu yang menempel.

2. Gunakan Air Hangat

Selama ini mungkin banyak orang yang membersihkan lantai dengan air biasa. Hal itu bukan masalah, tapi nyatanya air hangat jauh lebih efektif untuk mengangkat kotoran yang menempel pada lantai keramik.

Namun jika menggunakan air hangat maka Anda harus memastikan bahwa suhunya sudah pas demi menghindari risiko tangan terluka. Sebaiknya berhati-hati dan jangan disamakan dengan saat memakai air dingin biasa.

3. Rutin Menyapu

Mengepel lantai keramik tak perlu dilakukan setiap hari, cukup beberapa hari sekali saja. Namun, sebagai gantinya Anda harus rutin menyapu lantai rumah agar terhindar dari noda. Pasalnya debu dan segala jenis kotoran kadang masuk ke dalam rumah dan jika dibiarkan lama-lama bisa saja membuat bahan keramik tidak awet.

Keramik yang tidak dibersihkan secara rutin bisa membuat kilapnya semakin memudar seiring berjalannya waktu. Sebaiknya Anda menjadikan kegiatan menyapu ini sebagai rutinitas harian, bahkan bisa juga dilakukan dua kali sehari supaya semakin bersih.

Mempunyai lantai keramik kinclong dan mengkilap tak hanya memberikan kenyamanan pada penghuni rumah, akan tetapi jika ada tamu yang datang Anda pun tak perlu malu. Dikarenakan rumah sudah terlihat bersih dan nyaman sehingga mampu meningkatkan kepercayaan diri pula.

Baca selanjutnya

Rekomendasi Model Keramik Lantai
Wednesday, December 21 2022
Posted by Audrey Alodia
lantai keramik inspirasi
Wednesday, December 21 2022
Posted by Fauzi Rahman
desain lantai dapur
Wednesday, June 2 2021
Posted by Krisnadila Aprianti Gunawan

InteriorDesign.id dibandingkan dengan desainer interior konvensional, mana yang terbaik untuk Anda?

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Artikel Terkait
Rekomendasi Model Keramik Lantai
Wednesday, December 21 2022
Posted by Audrey Alodia

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id