fbpx
Hello, Guest

Skandinavia Minimalis; Tren Desain Rumah Terbaik dan Paling Digemari

Posted by Krisnadila Aprianti Gunawan Monday, August 23 2021
rumah skandinavia minimalis

Desain interior rumah gaya skandinavia minimalis.

Estimated reading time: 5 minutes

Interiordesign.id – Tahukah Anda? Warga negara Norwegia, Finlandia, Islandia, Denmark, dan Swedia, terbebas dari stres dan memiliki tingkat kebahagiaan yang tinggi?

Maret 2018, PBB mengumumkan bahwa negara-negara tersebut adalah negara-negara yang memiliki tingkat kebahagiaan paling tinggi. Kabarnya, yang menjadi kunci utama dari kebahagiaan tersebut terletak pada gaya hidup warga Negaranya.

Mengutip VOA Indonesia, warga dari Negara-negara yang berada di semenanjung skandinavia tersebut memang dikenal karena kecintaan mereka pada hutan, danau, dan alam. Mereka sangat menghargai dan selalu berupaya mewujudkan gaya hidup yang selaras dengan alam.

Prinsip Hidup Rakyat Skandinavia

Prinsip hidup rakyat Skandinavia adalah Lagom. Lagom sendiri adalah seni kehidupan yang seimbang dan perasaan cukup. Orang Skandinavia memiliki perspektif hidup yang “pas-pasan” sehingga mereka merasa cukup dan bersyukur dengan apa yang mereka sudah miliki, serta selalu berusaha menjaga dan mengolah apa yang sudah ada sebelumnya.

Hal ini berbanding terbalik dengan warga negara Eropa lainnya yang cenderung lebih ambisius. Ini menyebabkan negara-negara Skandinavia tidak sepopuler negara-negara di belahan Eropa lainnya. Namun, poin plusnya, negara-negara Skandinavia jarang terlibat konflik politik dan tentu saja menjadi warga yang bahagia.

Baca Juga : Interior Rumah Skandinavia Tahun 2018 Bernama “Lagom”

Desain Rumah Skandinavia

Selain dalam kehidupan sehari-hari, prinsip minimalis Lagom pun diterapkan dalam seni desain interior, khusunya desain interior rumah.

Tren desain rumah ala Skandinavia pun kini semakin populer dan begitu digemari di berbagai belahan dunia, tidak terkecuali di Indonesia.

interior rumah ramah anak

Meski sudah ada sejak sekitar tahun 1950an, gaya interior skandinavia tampaknya memang selalu berhasil beradaptasi dan hampir selalu menunjukan kebaruan-kebaruan. Ia menjadi salah satu konsep interior minimalis kontemporer yang sangat cocok dalam kondisi apapun. Dalam artian, gaya skandinavia atau nordik ini selalu terlihat simpel, dinamis, dan fungsional.

Minimalis, Simpel, fungsional

Minimalis, simpel, dan fungsional adalah tiga karakteristik utama dari desain ala skandinavia. Gaya skandinavia terfokus pada simplicity dan functionality, tetapi tetap terlihat indah, dan aesthetically pleasing.

Dalam pilihan furniture misalnya, perabotan yang digunakan adalah yang sangat sederhana, halus, tanpa ornamen, tetapi tetap terlihat modern dan modis.

desain rumah gaya skandinavia jakarta

Palet warna yang dipilih pun biasanya adalah warna-warna netral atau monokrom yang tidak mencolok seperti putih, abu-abu, hitam, atau coklat untuk menciptakan kesan yang tenang dan nyaman.

Namun, jika Anda ingin menambahkan aksen, kombinasi warna-warna tersebut dengan warna-warna pastel untuk menciptakan nuansa yang hangat.

desain kamar tidur anak

Alami dan Hangat

Pada dasarnya, negara-negara skandinavia memiliki iklim dingin. Itulah sebab, konsep desain rumah mereka cenderung menggunakan material-material yang cocok untuk cuaca dingin. Umumnya, material seperti kayu, karpet rami, serta kulit, kerap digunakan.

interior ruang keluarga ruang tamu gaya skandinavian japanese

Selain itu, unsur alam adalah salah satu hal yang penting dalam desain interior bergaya skandi. Tanaman, serta balkon, atau teras biasanya wajib ada dalam rumah ala skandinavia.

Furniture atau material berbahan kayu yang tidak dipoles juga bisa menjadi pilihan untuk menambahkan unsur alam dan nuansa outdoor.

Ramah Lingkungan

Tidak hanya penuh dengan elemen alam, desain rumah minimalis skandinavia kerap mengutamakan prinsip ramah lingkungan.

Karena iklimnya yang dingin, warga di negara-negara skandinavia selalu berupaya untuk menghemat penggunaan energi di rumah-rumah mereka. Mereka kerap menggunakan material-material organik yang dapat didaur ulang.

Hemat Energi, Hemat Biaya

Memiliki rumah dengan konsep desain skandinavia tidak terlalu menguras budget. Untuk memaksimalkan hal tersebut adalah dengan cara tidak memiliki barang terlalu banyak di rumah.

Prinsipnya; apabila Anda bosan dengan konsep interior rumah, dan berkeinginan sekadar mendekorasi ulang untuk mendapatkan suasana baru, Anda tidak diwajibkan membeli perabotan baru. Gunakan yang sudah ada atau perbaiki yang lama. Jauh lebih hemat, bukan?

Namun, apabila Anda terpaksa harus membeli perabotan baru karena sudah tidak bisa diperbaiki lagi, daripada menumpuk di rumah, Anda dapat menjualnya atau memberikannya pada yang membutuhkan.

Interior rumah skandinavia juga kerap menggunakan bukaan jendela yang lebar dengan kaca bening. Hal tersebut dilakukan selain untuk menciptakan kesan luas dan terang, adalah agar penghuni dapat memaksimalkan cahaya matahari sebagai sumber penerangan utama pada siang hari sehingga tidak lagi perlu menggunakan lampu. Sangat hemat energi, bukan?

interior minimalis

Karena hal itu pula, jendela yang digunakan pada umumnya terkesan bersih tanpa gorden atau blind tebal. Namun, apabila Anda ingin menggunakan gorden, Anda dapat memilih gorden yang tipis agar tidak menghalangi cahaya matahari masuk ke dalam ruangan.

Luas, Rapi, Bersih

Interior rumah bergaya skandinavia biasanya terlihat rapi, luas, dan juga bersih.

Salah satu cara untuk mendapatkan kesan ini adalah dengan memaksimalkan penggunaan ruangan untuk memberi kenyamanan bagi penghuninya. Furniture disusun secara rapi sehingga tidak membatasi ruang gerak penghuni rumah.

desain rumah gaya skandinavia jakarta
Jadikan Interior Rumah Lebih Istimewa
...
  • ✅ Proses desain yang mudah, Online kapanpun, di manapun
  • ✅ Desainer-desainer terbaik dan profesional
  • ✅ Harga desain terjangkau, sesuaikan dengan kebutuhan, flat per room

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Artikel Terkait

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Mau rumah impian sesuai anggaran yang Anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id