fbpx
Hello, Guest

Seng Atap Rumah: Kelebihan, Kekurangan serta Jenis dan Harganya

Posted by Dhila F Khairunisa Friday, January 27 2023
Ide atap rumah seng

InteriorDesign.id – Anda pasti tahu bahwa atap seng menjadi salah satu jenis atap yang tidak kalah populer, terutama untuk atap pada teras rumah. Meskipun tidak sering digunakan sebagai full roof, namun penggunaan seng sebagai atap masih jadi favorit banyak orang karena kelebihan yang dimilikinya. 

Atap seng adalah atap yang terbuat dari material logam yang dipanaskan dan dibentuk sesuai kebutuhannya. Biasanya terdiri dari bentuk gelombang, balok, dan geririgi. Kebanyakan bentuknya tidak terlalu tebal sehingga mudah untuk dipotong dan dipasang sesuai kebutuhan. 

Kelebihan dan Kekurangan Atap Seng 

SC: indianametal.com

Jika Anda ingin menggunakan atap seng pada hunian, maka sebaiknya ketahui dan kelebihan sebelum membelinya agar tahu cara merawat dan tidak menyesal di kemudian hari. Karena itulah, mari simak kelebihan dan kekurangan atap seng di bawah ini. 

1. Kelebihan 

  • Kelebihan utama atap seng adalah tidak mudah berkarat dan anti gores karena menggunakan logam galvalum.
  • Bahannya yang fleksibel membuatnya mudah untuk dipasang dibandingkan jenis atap lainnya. 
  • Bobotnya ringan dan tidak mudah pecah sehingga mampu melindungi rumah dari benturan benda berat yang jatuh ke atasnya. 
  • Karena mudah dilelehkan pada titik paling rendah, membuat seng ini lebih eco-friendly. 
  • Mudah ditemukan hampir pada semua toko material. 
  • Harga jual yang tidak terlalu mahal tergantung dair pabrik dan ukuran yang dijual di masing-masing daerah. 

2. Kekurangan 

  • Karena merupakan penghantar panas yang baik, atap seng membuat ruangan mudah pengap dan panas jika cuaca sedang terik karena seng yang menyerap panas. 
  • Kekurangan atap seng adalah sangat berisik terutama ketika hujan turun, dan terdengar dengan jelas meskipun hujan tidak begitu deras.
  • Kemungkinan korosi jika atap seng tidak dilapisi dengan benar dan belum lagi memiliki potensi ditmbuhi lumut jika terlalu lembab.
  • Rentan terbang jika ada badai atau angin kencang karena bobotnya yang ringan. 
  • Jika sudah terlalu lama dipakai akan mudah berubah warna. 

Jenis Seng 

Seperti yang sudah disebutkan, ada beberapa jenis seng yang di jual di pasaran yaitu seng gelombang adan seng atap datar. Seng gelombang merupakan yang paling banyak ditemui karena harganya yang terjangkau dan memiliki daya tahan tinggi. Belum lagi memiliki ketebalan yang bermacam-macam dan terbuat dari bahan yang beragam. Mulai dari besi, plastik, hingga galvalum. 

Sedangkan untuk atap datar biasanya digunakan pada bangunan bergaya modern karena bentuknya yang mirip atap tanah liat. Masih jarang ditemukan di pasaran, namun Anda tetap bisa menemukannya jika mendapatkan tempat yang sesuai. 

Berapa Harga Atap Seng Per Lembarnya? 

Jika Anda ingin membeli atap seng untuk rumah, anda bisa membelinya per lembarnya. Sebagai informasi, harga atap seng berbeda di setiap tokonya tergantung dari kualitas, ketebalan, bahan, dan asal pabrik pembuatannya. 

Namun rata-rata harga seng terbaru untuk per lembar gelombangnya dengan ukuran 100 cm dan ketebalan 0,25 mm adalah Rp50.000. Sedangkan untuk ketebalan seng paling tinggi yang mencapai 0,50 mm biasanya di bandrol dengan harga Rp105.000 per lembarnya. 

Saat Tepat Menggunakan Atap Seng 

Meskipun tidak dianjurkan untuk dipasang pada seluruh atap rumah karena akan membuat rumah jadi lebih mudah panas, namun Anda bisa menggunakannya dalam beberapa kondisi. Misalnya pada teras rumah, kolam renang, atau garasi rumah yang semi indoor. 

Menggunakan atap rumah seng juga tidak bisa diaplikasikan pada rumah yang berada di dataran tinggi. Karena daerah pegunungan memiiki curah hujan yang lebih tingggi. Sedangkan kekurangan atap seng adalah tidak tahan badai dan berisik, sehingga saat tidak dianjurkan karena bisa membuat penghuni rumah menjadi tidak nyaman. 

Namun jika Anda memasangnya di daerah perkotaan, maka atap jenis ini bisa jadi pilihan terbaik asalkan tau cara penempatannya. Pastikan untuk tidak menggunakannya di seluruh atap yang ada di hunian Anda. 

Penutup

Itulah pengertian, kelebihan, dan kekurangan dari seng atap rumah. Bagi Anda yang ingin menggunakan seng pada atap rumah, ada baiknya gunakan jasa desain interior profesional yang pastinya akan membantu peletakan atap seng secara maksimal pada hunian Anda. 

Maksimalkan budget dan dapatkan atap seng terbaik untuk hunian Anda bersama InteriorDesign. Kami akan membantu Anda mendapatkan seng terbaik untuk atap yang cocok pada hunian Anda. Silahkan cek portofolio kami di sini dan buat ruang impian Anda bersama kami di sini! 

Baca Juga : Berbagai Model dan Jenis Atap Rumah Terbaik yang Bisa Anda Pilih

Baca selanjutnya

InteriorDesign.id dibandingkan dengan desainer interior konvensional, mana yang terbaik untuk Anda?

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Artikel Terkait

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Memiliki rumah impian sesuai anggaran yang anda miliki? Sangat mungkin dan mudah.

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id