Interiordesign.id – Jika kamu benar-benar menyukai warna pink, tidak ada alasan untuk kamu menerapkan kamar atau rumah kamu dengan warna tersebut.
Ronannya sangat segar dan menyenangkan, juga dapat dipasangkan dengan warna lainnya seperti hijau, kuning, biru atau apa saja yang kamu sukai.
“Warna pink tidak sekedar untuk kamar anak-anak atau kamar rias, kamu bebas berkreasi dimanapun kamu ingin menggunakannya di rumah, mulai dari dapur, sampai garasi.”
Beberapa orang bahkan menyatakan kalau warna pink bisa digunakan sebagai warna netral disebuah ruangan. Kalaupun kamu ingin tempil maksimal memperkenalkan cat furnitur, dan aksesoris merah mudah kedalam ruangan atau hanya menggabungkan beberapa elemen warna ini kedalam ruangan tertentu.
Kami disini membantu kamu untuk proses desain, berikut adalah ide kreatif yang dirancang luar biasa dan semoga bisa menjadi sebuah inspirasi untuk kamu mendekorasi ulang ruangan kamu hari ini.
Baca Juga :

- Ruang Tamu Merah Muda Dengan Elemen Sofa Hijau
Dinding merah muda akan lebih bersinar di ruang tamu kamu, bahkan ketika kamu tidak ingin menggunakan warna cerah pada furnitur kamu.
Karena banyak sekali pelengkap warna yang bisa di gabungkan dengan warna pink.

- Desain Sudut Ruang Pink
Desain sudut ruangan berwarna merah muda yang sempurna untuk kamu duduk sambil membaca buku atau cuma sekedar bersantai sambil minum teh.
Serta dilengkapi dengan perpaduan kursi berwarna kuning beludru akan menambahkan sentuhan glamour.

- Ruang Tidur Pinky
Tidak membutuhkan alasan untuk mendesain kamar tidur yang netral jika warna merah muda adalah warna kesukaan kamu yang membuat hati lebih tenang dan romantis.
Kamu bisa tampil lebih maksimal dengan menerapkan warna ini dikeseluruhan ruangan.

- Ruang Makan
Akan menjadi sebuah tempat favorit kamu, karena ruangan ini akan menjadi tempat duduk yang diisi oleh seluruh keluarga kamu saat makan.
Dapatkan inspirasi desain area makan kamu dengan melihat artikel kami tentang desain ruang makan.

- Menjadi Warna Yang Menenangkan Hati
Warna yang lembut dan tenang ini menjadi sebuah pilihan yang sangat baik untuk kamar kamu, dan tidak semua warna pink harus sangat cerah dan berani.

- Pink Meriah
Terlihat mempesona dengan tampilan ini, seakan membuat kita ingin mengundang teman, kerabat, untuk bersantai bersama sambil minum teh dan cemilan.

- Full Merah Muda
Membuat seluruh ruangan menjadi benar-benar pink, jika kamu ingin mendedikasikan kamar kamu kedalam warna, pilihlah semua warna menjadi pink untuk tampilan monokrom yang tidak akan pernah gagal untuk mengesankan.

- Pink
Cat merupakan cara ampuh untuk menambahkan pizzazz instan ke ruang kamu, dan wallpaper juga selalu menjadi sebuah pilihan. Konsep zebra pink terlihat sangat menyenangkan dan sedang populer.

- Pink Dua Nada
Perpaduan warna merah muda dan putih polos, atau pilih warna lain seperti hijau mint, biru muda, atau kuning lembut, tidak ada salahnya dengan menampilkan dua nada.

- Merah Muda Dan Cetakan
Tampil mencolok dengan bantal yang menarik sebagai cara untuk menggabungkan warna dengan furnitur lain. Gabungan dengan warna macan tutul juga dianggap netral.

- Pink Biru
Ruangan ini merupakan bukti bahwa warna pink dan biru bukan hanya untuk kamar bayi saja. Tampilannya terlihat lebih nyaman dan benar-benar menonjol di dinding biru.

- Bermain Dengan Pola
Bereksperiman dengan skema warna beru untuk sebuah kamar tidur untuk tamu. Penampilannya yang ramah dan bergaya ini akan membuat nyaman setiap orang yang akan menginap di ruangan ini.

- Keramik Merah Muda
Backsplash warna merah muda ini membuatnya membuktikan bahwa kamar mandi tidak harus membosankan.

- Pink Permen Karet
Kamar mandi kamu mudah untuk dicat? Lanjutkan untuk melapisi dinding tersebut dengan warna merah muda permen karet, dengan tambahan aksesoris kecil seperti tanaman kecil membuatnya menambah pesona dan kharisma ekstra bahkan untuk toilet kecil sekalipun.

- Dapur Merah Muda
Bisa jadi lebih menyenangkan dengan menambahkan warna merah muda di dapur.

- Merah Mudah Dalam Merah Muda
Barbie Pink! Hot Pink, Coral, terlihat luar biasa ketika dikelompokan bersama dalam sketsa kecil ini.

- Merah Muda, Putih, Hitam
Perpaduan warna merah muda, hitam dan putih menampilkan ruangan yang kontemporer yang tidak terlalu meriah namun tetap memiliki sisi playful.
Baca Juga : Warna Interior Rumah Minimalis, Mengubah yang Biasa Menjadi Luar Biasa
Note : Jangan ragu untuk tanyakan kepada kami apapun masalah tentang dekorasi rumah! Kami akan siap membantu semua jenis desain apapun jika dibutuhkan.