fbpx
Hello, Guest

5 Perbedaan Lantai Kayu dan Lantai Vinyl, Mana yang Lebih Cocok untuk Rumah Anda?

Posted by Fadhil Rahman Friday, February 4 2022
villa modern farmhouse sentul bogor

Perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl, mulai dari proses pemasangan, perbedaan motif, hingga cara perawatan.

Estimated reading time: 3 minutes

InteriorDesign.id – Memilih lantai merupakan tahapan yang perlu dipikirkan secara matang. Selain harus sesuai dengan konsep ruangan, karakteristik dari lantai tersebut juga harus sesuai dengan kebutuhan dan kesanggupan kita dalam merawatnya.

Lantai jenis kayu dan vinyl sering menjadi pilihan ketika kita ingin menciptakan ruangan dengan kesan yang elegan, nyaman, dan homey.

Sayangnya, masih banyak kekeliruan mengenai kedua jenis lantai ini. Sering kali orang-orang masih berpikir bahwa kedua lantai ini memiliki karakteristik yang sama. Padahal, nyatanya sangat berbeda.

Agar tidak salah pilih, mari kita bahas perbedaan antara kedua jenis lantai ini, dan tentukan mana yang lebih cocok untuk ruangan Anda.

Baca Juga :

Perbedaan Lantai Kayu dan Lantai Vinyl

1. Material Pembuat

Sebelum jauh membahas motif atau harga, perbedaan pertama yang bisa kita lihat antara lantai kayu dan vinyl adalah bahan baku yang digunakan.

Seperti namanya, lantai kayu tentu terbuat dari material kayu asli yang solid. Sementara lantai vinyl umumnya dibuat dari PVC dengan melalui berbagai proses fabrikasi.

Dengan kata lain, sudah cukup jelas bahwa lantai kayu berbahan dasar alami, sedangkan lantai vinyl terbuat dari bahan kimia yang diproses sedemikian rupa.

interior ruang keluarga ruang tamu modern minimalis cibinong bogor
Ruangan dengan penggunaan vinyl pada bagian lantai.

2. Motif

Vinyl merupakan jenis lantai yang diproduksi pabrik dan bukan dari bahan dasar alami. Lantai vinyl dalam pembuatannya lebih leluasa menyesuaikan kebutuhan pasar.

Sedangkan lantai kayu merupakan kayu alami yang langsung diambil dan melalui proses pengolahan yang tidak merusak karakter aslinya.

Dus, untuk motif, lantai vinyl lenbih memiliki motif yang beragam. Bahkan bukan hanya motif kayu, masih banyak motif lain seperti motif batu dan logam.

Meski begitu, karena motif lantai kayu terbentuk alami, kayu tentu saja memiliki keunikan dan ke-eksklusifan tersendiri. Banyak orang memilih lantai kayu karena mengincar motif uniknya yang bisa menambah nilai estetika interior rumah mereka.

Baca juga:

Lantai Rumah; Pengertian, Fungsi, dan Pilihan Material

3. Proses Pemasangan

Poin ini juga sangat membedakan antara lantai kayu dan lantai vinyl. Pemasangan lantai vinyl menggunakkan proses pengeleman yang menggunakan lem khusus.

Dalam prosesnya, lantai dasar harus sudah bersih agar lem dapat menempel dengan baik dan merata sehingga vinyl pun akan menempel dengan maksimal.

Sedangkan lantai kayu, proses pemasangannya disusun seperti puzzle yang direkatkan dengan paku.

Kedua proses pemasangan memiliki kesulitan tersendiri dan biasanya diperlukan keahlian khusus untuk mengerjakannya.

perbedaan lantai kayu dan lantai vinyl bisa terlihat dari motif

4. Keawetan dan Kekuatan Lantai

Menyoal keawetan atau ketahanan dari sebuah lantai, ada hal yang perlu dipertimbangkan terlebih dahulu, apakah pemasangannya di area indoor, atau pada area outdoor, sebab ini sangat berpengaruh.

Untuk pemasangan lantai di dalam ruangan, lantai kayu dapat dipilih karena kayu tidak akan terkena perubahan cuaca secara langsung. Lantai kayu, jika digunakan di luar ruangan, ini dapat mengalami penyusutan ketika terpapar cuaca cukup ekstrem.

Sedangkan untuk pemasangan luar ruangan, lantai vinyl lebih direkomedasikan karena tidak akan mengalami perubahan pada strukturnya.

Maka dari itu, dapat disimpulkan jika lantai vinyl lebih tahan lama dan awet jika dibandingkan dengan lantai kayu.

Baca juga:

Karpet Vinyl vs Ubin Vinyl; Tampilan, Ketahanan, dan Perawatan

5. Kemudahan dalam Perawatan

Mengingat lantai kayu yang berasal dari bahan alami, ia akan lebih rentan terkena rayap dan jamur. Dengan pori-pori alami yang terkandung pada permukaannya, sering kali menjadi sasaran rayap.

Perawatan lantai kayu tidak bisa terlalu sering di pel, sebab akan membuat lantai lembab dan berisiko keropos. Selain itu, diperlukan pengecatan secara rutin agar lantai kayu bisa tetap awet dan terlihat baik.

Sedangkan untuk lantai vinyl, kita hanya perlu menyapu dan mengepelnya secara rutin. Vinyl sangat mudah dalam perawatan.

InteriorDesign.id dibandingkan dengan desainer interior konvensional, mana yang terbaik untuk Anda?

Saatnya Mendesain Ulang Rumah Anda

Mau dekorasi, atau renovasi rumah?

Interiordesign.id adalah perusahaan desain interior online terkemuka yang dipercaya oleh ribuan pemilik rumah untuk menjadikan hunian mereka lebih baik. Desainer-desainer kami spesialis dalam berbagai gaya desain. Anda akan bekerja secara langsung bersama mereka saat proses desain. Online, terjangkau, dan profesional.

Ketika desain selesai, kami juga menangani proses renovasi. Tim renovasi dan produksi internal kami, dengan manajemen proyek berpengalaman, akan memastikan proyek renovasi ditangani secara profesional. Jangan khawatir, untuk pembiayaan, kami tidak mahal.

Info lebih lanjut, kontak CS

Berapa estimasi biaya renovasi Anda?

Mau rumah impian sesuai anggaran yang Anda miliki? Sangat mungkin & mudah!

4000+ desain telah diselesaikan, dapatkan lebih banyak inspirasi!

...
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan biaya interior rumah Anda dengan menjawab beberapa pertanyaan sederhana.
Estimasikan sekarang!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Ketahui anggaran biaya renovasi rumah Anda sejak awal!
Estimasikan sekarang!
Let's share!
Hello interiordesign.id